Sandi Uno Untuk Jakarta Baru

Sandi Uno Untuk Jakarta Baru
Santun dalam berdemokrasi adalah hal utama #DemokrasiSejuk

Jumat, 15 April 2016

Sandiaga Uno Minta Santri Tiru Nabi Muhammad Jadi Pengusaha

Politisi Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) sekaligus pengusaha Sandi Uno, mengunjungi Masjid Jami’ Al-Mukarromah untuk melaksanakan shalat Jumat dan berziarah ke Makam Kramat Kampung Bandan, Kelurahan Ancol, Kecamatan Pademangan, Jakarta Utara.

Dalam pertemuannya dengan para alim ulama dan santri tersebut, pria yang maju menjadi calon gubernur DKI Jakarta pada Pilkada 2017 itu mendorong para alim ulama dan santri untuk ‎menjadi wirausahawan.

“Kami tadi berbicang ‎dengan para santri di sini bahwa saat ini mereka sedang mengalami kesulitan karena baru dilanda kebakaran beberapa waktu lalu dan kondisi mereka saat ini banyak yang kesulitan secara ekonomi,” ujar Sandi, Jumat (12/2).
 
Karena itu‎, pendirian PT Saratoga Investama Sedaya tersebut mendorong para santri di Yayasan Maqam Kramat Kampung Bandan untuk menjadi seorang wirausahawan. “‎Role model kita adalah seperti Baginda Nabi Muhammad SAW yang juga seorang pengusaha‎. Kita mendorong dan memberi masukan bagi para santri dan jamaah untuk menjadi entrepreneur sehingga bisa menjadi solusi ditengah perlambatan ekonomi‎,” ujarnya.

Sandia mengaku, selama dua pekan terakhir sudah turun ke lapangan dan memetakan berbagai persoalan. Dan, salah satu temuannya, yakni dirinya menemukan ada persoalan harga sembako yang saat ini melambung tinggi, sedangkan pendapatan masyarakat stagnan.

“Sebab itu kita akan terus turun menyambangi akar rumput di berbagai lokasi untuk mengetahui berbagai persoalan Ibu Kota dan memberikan solusi bagi masyarakat‎, serta kami juga akan sering bersilahturahim dengan guru-guru agama,” ujar Sandi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar